NyenyerNetizen
  • Beranda
  • Ruang Maya
  • Realitas Negeri
  • Opini Kita
Sabtu, Januari 24, 2026
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Ruang Maya
  • Realitas Negeri
  • Opini Kita
No Result
View All Result
NyenyerNetizen
No Result
View All Result
Home Tak Berkategori

Polisi Hong Kong Apresiasi Sistem ETLE Korlantas Polri dalam Penegakan Hukum Lalu Lintas

doddodydod by doddodydod
21 Januari 2026
in Tak Berkategori
0
Polisi Hong Kong Kunjungi Korlantas Polri

Polisi Hong Kong Kunjungi Korlantas Polri

0
SHARES
3
VIEWS

Jakarta – Delegasi Hong Kong Police Force (HKPF) melakukan kunjungan kerja ke Korps Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia (Korlantas Polri) pada Rabu (21/1/2026) sebagai bagian dari kerja sama dan benchmarking dalam sistem manajemen lalu lintas. Rombongan dipimpin oleh Superintendent Company Commander dari Police Tactical Unit, CHEUNG Ka-po.

Kedatangan delegasi disambut langsung oleh Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho S.H, M.Hum., yang menyatakan kegembiraan dan kebanggaannya atas kunjungan tersebut. “Hari ini kami merasa senang dan bangga karena Kepolisian Hong Kong hadir langsung untuk berdiskusi dan melakukan benchmarking terkait pengelolaan lalu lintas dan penegakan hukum di Indonesia,” ujar Irjen Agus.

Dalam pertemuan tersebut, rombongan HKPF diperkenalkan pada berbagai program strategis Korlantas Polri, termasuk National Traffic Management Center (NTMC) Polri yang berperan sebagai pusat Kendali, Koordinasi, Komunikasi, dan Informasi (K3i) dalam pengelolaan lalu lintas nasional secara real time.

Delegasi juga menerima penjelasan tentang penerapan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE), transformasi digital dalam penegakan hukum lalu lintas, serta Traffic Accident Analysis (TAA) yang digunakan untuk menganalisis penyebab kecelakaan secara ilmiah dan komprehensif.

Selain itu, Korlantas Polri mendemonstrasikan penggunaan ETLE drone yang berfungsi memantau kepatuhan pengguna jalan dari udara sekaligus mengawasi dinamika arus lalu lintas secara presisi dan efektif.

Superintendent CHEUNG Ka-po menyampaikan apresiasi tinggi terhadap kecanggihan teknologi yang dioperasikan oleh Korlantas Polri, terutama melalui NTMC. Ia juga mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dan presentasi yang komprehensif dari jajaran Korlantas Polri.

“Teknologi penegakan hukum yang diterapkan Korlantas Polri, terutama ETLE, sangat mengesankan dan menjadi referensi berharga bagi kami. Kunjungan ini memberikan banyak tambahan ilmu dan wawasan,” kata CHEUNG.

Kunjungan kerja ini diharapkan dapat memperkuat kerja sama internasional di bidang manajemen lalu lintas serta menjadi pengakuan atas kemajuan transformasi digital Korlantas Polri dalam mewujudkan pelayanan dan penegakan hukum lalu lintas yang modern, transparan, dan berkeadilan.

Previous Post

Komisi III DPR Sebut ETLE Drone Terobosan Baru Lalu Lintas Modern

Next Post

Jalan Daan Mogot dan DI Panjaitan Tergenang, Polantas Turun Tangan

Next Post
Banjir di Sejumlah Titik di Jakarta, Polantas Berjibaku Atur Lalin

Jalan Daan Mogot dan DI Panjaitan Tergenang, Polantas Turun Tangan

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Login
Notify of
guest

guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terpopuler

Bongkar Bisnis Eks Relawan Vaksinasi Covid Illegal, Polda Jabar Buru Puluhan Pembeli Sertifikat Vaksin Palsu

Bongkar Bisnis Eks Relawan Vaksinasi Covid Illegal, Polda Jabar Buru Puluhan Pembeli Sertifikat Vaksin Palsu

15 September 2021
Targetkan 19.500 Orang di Vaksin Per Hari, Polda Banten Gandeng STIKES Faletehan

Targetkan 19.500 Orang di Vaksin Per Hari, Polda Banten Gandeng STIKES Faletehan

27 Agustus 2021
Kasus Kematian Selebgram Ella Nanda Usai Sedot Lemak, Klinik dan Dokter Terbukti Tidak Memiliki Izin Praktik

Kasus Kematian Selebgram Ella Nanda Usai Sedot Lemak, Klinik dan Dokter Terbukti Tidak Memiliki Izin Praktik

31 Juli 2024

Berita Lainnya

Pendeta Petrus Bonyadone Apresiasi Peran Polri dalam Menjaga Keamanan Papua

Pendeta Petrus Bonyadone Apresiasi Peran Polri dalam Menjaga Keamanan Papua

8 Januari 2025

Pernikahan Pencinta Doraemon Ini Viral, Reaksi Netizen Bikin Ngakak

1 April 2021

Raker Bersama, DPR Apresiasi Kinerja Polri

17 Juni 2021

Kapolri Tekankan Pentingnya Etika untuk Ubah Budaya Organisasi

5 Desember 2021
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kebijakan Privasi
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Citizen Journalism
© Copyright Netizenwatch Team All Rights Reserved
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Entertainment
  • Kehidupan
  • Berita
  • Ruang Maya
  • Realitas Negeri
  • Opini Kita

wpDiscuz