NyenyerNetizen
  • Beranda
  • Ruang Maya
  • Realitas Negeri
  • Opini Kita
Sabtu, November 15, 2025
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Ruang Maya
  • Realitas Negeri
  • Opini Kita
No Result
View All Result
NyenyerNetizen
No Result
View All Result
Home Berita

Jubir Ngaku Tak Bahas Reshuffle Kabinet Saat Dipanggil Jokowi

Admin Netizenwatch by Admin Netizenwatch
23 April 2021
in Berita
0
Jubir Ngaku Tak Bahas Reshuffle Kabinet Saat Dipanggil Jokowi
0
SHARES
29
VIEWS

Jakarta –

Juru bicara (jubir) Presiden Joko Widodo (Jokowi), Fadjroel Rachman, mengaku tidak membahas soal reshuffle kabinet saat dipanggil Jokowi kemarin lusa. Fadjroel mengatakan, hanya membahas seputar ibu kota negara yang baru di Kalimantan Timur (Kaltim).

“Selasa lalu, ketika saya bertemu Presiden, sama sekali tidak ada pembicaraan reshuffle kabinet,” ujar Fadjroel di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (22/4/2021).

Reshuffle kabinet saat ini masih menjadi teka-teki. Belakangan, pihak Istana Kepresidenan meminta publik menunggu soal kepastian reshuffle kabinet.

“Mengenai kapan, siapa, dan berapa banyak yang terjadi perubahan. Kalau bahasa rakyat, cuma Presiden Joko Widodo dan Allah SWT saja yang tahu. Jadi, harap kita bersabar,” ujar Fadjroel.

Isu reshuffle mencuat tatkala DPR menyetujui usulan pemerintah soal penggabungan Kemenristek dan Kemendikbud serta pembentukan Kementerian Investasi.

“Kalau yang kita tahu pasti hanya 2, yaitu pemerintah kirim persetujuan ke DPR tentang pembentukan Kementerian Investasi dan perubahan dari Kemenristek/BRIN dan Kemendikbud-Dikti disatukan,” kata Fadjroel.

Dari kepemimpinan periode 2014-2019, setidaknya ada dua hari yang menjadi momentum Presiden Jokowi mengumumkan reshuffle, yakni Rabu Pahing dan Rabu Pon. Dari lima kali reshuffle, empat reshuffle dilakukan pada periode 2014-2019, sisanya periode sekarang.

Reshuffle pertama diumumkan Jokowi tepat pada 12 Agustus 2015, Rabu Pon. Reshuffle kedua juga dilakukan pada Rabu Pon, tepatnya 27 Juli 2016.

Dua tahun kemudian, reshuffle diumumkan pada 17 Januari 2018, Rabu Pahing. Beberapa bulan kemudian, 15 Agustus 2018, Jokowi kembali melakukan reshuffle kabinet, lagi-lagi pada Rabu Pahing.

Reshuffle pertama pada periode kedua kepemimpinan Jokowi diumumkan pada 22 Desember 2020 yang jatuh pada Selasa Pahing, di mana Jokowi memperkenalkan 6 menteri barunya. Namun pelantikan ke-6 menteri itu digelar pada Rabu Pon, 23 Desember 2020.

(dkp/fas)

Tags: Berita
Previous Post

Hadiri KTT, Jokowi Bicara Deforestasi RI Terendah dalam 20 Terakhir

Next Post

Satgas Ungkap Ada WN India Masuk Indonesia Positif Covid

Next Post
Satgas Ungkap Ada WN India Masuk Indonesia Positif Covid

Satgas Ungkap Ada WN India Masuk Indonesia Positif Covid

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Login
Notify of
guest

guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terpopuler

Polda Sumut Tangkap 147 Bandit Saat Operasi Kancil Toba 2021

Polda Sumut Tangkap 147 Bandit Saat Operasi Kancil Toba 2021

1 Desember 2021
Jay Idzes Bermain Penuh, Utrecht Dikalahkan Venezia 2-1

Jay Idzes Bermain Penuh, Utrecht Dikalahkan Venezia 2-1

2 Agustus 2024
Nikita Mirzani Ancam Bongkar Identitas Sang Hacker

Nikita Mirzani Ancam Bongkar Identitas Sang Hacker

21 September 2022

Berita Lainnya

Saban Jumat, Dunsanak Salurkan Bantuan Sembako dari Kabagreskrim Polri

Saban Jumat, Dunsanak Salurkan Bantuan Sembako dari Kabagreskrim Polri

12 September 2021

45 Kabupaten/Kota di Luar Jawa-Bali Perpanjang PPKM Level 4

4 Agustus 2021

Film Golden Job Tayang di Bioskop TransTV, Simak Sinopsisnya!

26 Desember 2023

6 Pesona Briptu Sefin, Polwan Cantik yang Parasnya Disebut Mirip Artis

4 Maret 2021
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kebijakan Privasi
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Citizen Journalism
© Copyright Netizenwatch Team All Rights Reserved
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Entertainment
  • Kehidupan
  • Berita
  • Ruang Maya
  • Realitas Negeri
  • Opini Kita

wpDiscuz