Jakarta, Netizenwatch.com- Dinilai sebagai serial adaptasi gim terbaik, The Last of Us menjadi fenomena baru yang banyak dibicarakan berbagai pihak.
Setelah rilis sebagai gim PlayStation 3 pada 2013, The Last of Us menjadi salah satu gim paling terkenal sepanjang masa.
Kesuksesan masif gim ciptaan Naughty Dog tersebut membuat tim kreator menuai banyak pujian.
Sehingga merupakan hal yang cukup masuk akal jika akhirnya muncul rencana untuk mengadaptasi The Last of Us ke dunia film.
Gagasannya tersebut direalisasikan dengan dimulainya proyek film layar lebar The Last of Us pada tahun 2014. Namun, proyek tersebut tidak pernah berhasil.
Neil Druckmann, kreator sekaligus produser The Last of Us, melalui sesi wawancara dengan The New Yorker mengungkapkan alasan kegagalan proyek tersebut.
Ia mengatakan bahwa film The Last of Us yang tadinya akan disutradarai oleh Sam Raimi gagal karena ketidakpercayaannya pada eksekutif studio yang terlibat.
Baca Juga : Simak 4 Fakta Menarik Film Noktah Merah Perkawinan yang Tayang di Netflix
Pada tahun 2014, terungkap bahwa hak atas The Last of Us telah jatuh ke tangan anak perusahaan Sony bernama Screen Gems, dan merekalah yang bertanggung jawab atas film tersebut.
Ada perbedaan ide yang terjadi antara Druckmann dan Screen Gems, dia telah membayangkan jika filmnya akan mirip seperti No Country for Old Men yang digarap Coen Brothers.
Tetapi Screen Gems menginginkan filmnya lebih mengedepankan aksi, mirip seperti World War Z.
Kegagalan tersebut justru dianggap sebagai berkah oleh Druckmann.
Karena setelah kejadian tersebut, Druckmann mengetahui bahwa kreator Chernobyl, Craig Mazin, tertarik dengan The Last of Us, dan menganggap bahwa ceritanya lebih cocok diadaptasi dalam bentuk series.
Sejak saat itu Mazin dan Druckmann akhirnya bekerja sama mengerjakan series The Last of Us yang rilis di HBO.
Druckmann sendiri sudah menjanjikan bahwa series The Last of Us akan menjadi series adaptasi gim terbaik dan paling otentik.
Baca Juga : Mawar De Jongh Tampilkan First Look Remake Film The Invisible Guest
Dapatkan informasi terupdate berita polpuler harian dari netizenwatch.com. Untuk kerjasama lainya bisa kontak email atau sosial media kami lainnya.