Video tersebut dibuat seorang pengguna Instagram yang bernama Celina dan ayahnya yang sedang berada di dalam mobil. Dalam video juga terlihat bahwa, ia dan sang ayah sehabis membeli es krim dan sedang menyantapnya.
Saat mereka sedang menikmati es krim tersebut, Celina pun membuat sebuah video untuk memberikan kata positif kepada seseorang mungkin sedang berputus asa di luar sana. Mereka hanya ingin bahwa orang-orang percaya terhadap dirinya sendiri dan mencintai dirinya.
Dalam video, ia dan sang ayah menyebutkan beberapa hal, “Saya mendengar bahwa kamu tidak percaya dengan dirimu sendiri hari ini,” kata Celina. Ayahnya menjawab, “Kamu harus percaya,” Celina pun menambahkan, “Kamu harus percaya dengan dirimu karena kamu indah,” ujarnya.
Ayahnya juga melanjutkan, “Kamu yang terbaik,” kembali ditambahkan oleh Celina, “Kamu yang terbaik dari yang terbaik,” sambutnya. “Kamu harus memperlakukan dirimu dengan baik karena memang harus kamu dapatkan,” jawab sang ayah sambil mengunyah es krimnya.
“Kamu berhak mendapatkan semua hal baik,” sambut Celina, “Jangan biarkan siapa pun menjatuhkanmu,” ujar sang ayah menegaskan. Celina menekankan kembali, “Jangan pernah biarkan siapa pun menjatuhkanmu,” ucapnya. “Ayah, apakah ini pidato yang luar biasa?” lanjut Celina bertanya, “Ya, sepertinya,” jawab sang ayah dan mereka lanjutkan memakan es krimnya.
Kata-kata tersebut memberikan dukungan yang sangat berarti untuk siapa pun ketika sedang merasa putus asa. Ia ingin memberikan penegasan yang harus selalu diingat di dalam diri agar tetap kuat untuk hidupnya.